Cristiano Ronaldo menjadi atlet dengan gaji tertinggi di dunia 2017 versi Forbes

Majalah Forbes kembali menetapkan pemain bintang asal portugal Cristiano Ronaldo sebagai atlet dengan gaji tertinggi  pada  tahun 2017. Sebelumnya pemain yang juga merupakan top skor Liga Champiaon tahun 2017 ini juga mendapat predikat yang sama pada tahun lalu. Dengan kata lain ini kedua kalinya bagi Cristiano Ronaldo menjadi atlet dengan gaji tertinggi.

Dalam halaman resmi Forbes disebutkan bahwa saat ini bintang Real Madrid tersebut mendapat gaji senilai 93 juta dolar dalam satu tahun. Jumlah ini sudah termasuk gaji dan bonus yang diperolehnya dari klubnya saat ini.  Diketahui bahwa  bonus  yang diperoleh Cristiano Ronaldo  di Real Madrid adalah sekitar 58 juta dolar ditambahkan pendapatannya dari iklan adalah  35 juta dolar.

Dengan besaran gaji tersebut, secara otomatis CR7 lagi-lagi menggeser bintang basket LeBron James yang berada di posis kedua dengan jumlah pendapatan pertahun 86,2 juta dolar.

Selain itu, di urutan selanjutnya ada sang rival abadi CR7 yaitu Lionel Messsi. Bintang asal Argentina  ini memiliki pendapatan pertahun sebesar 80 juta dolar. Sedangkan petenis terkenal dunia Roger Federer diurutan empat dengan pendapatan 64juta dolar dan di urutan lima ada pebasket lainnya Kevin Durant dengan pendapatan 60.6 juta dolar.

Baca juga : 3 Pesepakbola profesional ini memutuskan untuk menikah usai musim 2016/2017

Adapun untuk atlet yang seprofesi dengan Cristiano Ronaldo dan Lionel messia lainnya adalah Neymar yang menempati posisi jauh di mereka. Karena pemain berbakat asal Brasil yang kini merumput di Barcelona tersebut berada di urutan 18.

Berikut daftar lengkap atlet dengan gaji tertinggi di tahun 2017 versi forbes.com.

Pemain sepak bola dengan gaji tertinggi di dunia 2017

Komentar